Reog Ponorogo Pawargo Batam Madani Ikuti Gerebek Suro 2024 di Ponorogo

Reog Ponorogo Pawargo Batam Madani Ikuti Gerebek Suro 2024 di Ponorogo
Ketua Umum Pawargo Batam Rina Safitri bersama Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko 

Bacakeperi.com –  Sudah menjadi rutinitas,  peringatan bulan Suro atau Muharam 1446 Hijriah dilakukan dengan berbagai aktifitas. Terkhas seperti dilakukan Pemerintah Kabupaten Ponorogo menyelenggarakan Grebeg Suro Ponorogo 2024.  Acara  dalam rangka memperingati masuknya bulan Suro atau Muharam 1446 Hijriah di isi dengan berbagai rangkaian kegiatan .

Dari mulai kegiatan Festival Reog Ponorogo hingga Festival Layang Layang . Setidaknya ada 30 lebih jenis kegiatan yang dipusatkan di Ponorogo Jawa Timur.  Grebeg Suro Ponorogo 2024 ini menjadi event berskala nasional dengan lebih dari 30 rangkaian acara yang dimulai sejak paruh akhir Juni 2024 lalu.

Tak ketinggalan Paguyuban Wargo Ponorogo (Pawargo) Batam Madani juga mengirim utusan demi memeriahkan acara tahunan ini . Rombongan dipimpin langsung Ketua Umum Pawargo Batam Madani Rina Safitri SH MH dengan membawa Tim Reog Ponorogo Batam Madani ikut memeriahkan festival ini.

Rina Safitri yang juga sebagai Wakil Ketua KADIN Kota Batam ini mengatakan lebih dari 30 event telah disiapkan oleh Pemkab, mulai dari event budaya, religi, hingga hobi. “Penyelenggaraan satu bulan, ada kombinasikan event budaya, religi, dan hobi,” ungkapnya.

Tak ingin melewatkan kemeriahan momen pergantian Tahun Baru Hijriyah ini, Rina Safitri menyebut  Grebeg Suro 2024 sengaja diikutinya demi ikut memeriahkan dan tetap menjaga dan memelihara budaya nusantara.

“Kami ingin juga ikut meramaikan dan memeriahkan Grebek Suro yang setiap tahun diramaikan dan dipusatkan di Ponorogo,” ujar Rina Safitri.

Bupati Ponorogo  Sugiri Sancoko mengatakan Penyelenggaraan Gerebek Suro di Tahun 2024 ini pun dirancang Pemkab Ponorogo nyaris tanpa menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).  Sugiri menyebut dari Rp5,6 miliar anggaran yang dibutuhkan, maksimal hanya 10 persennya yang menggunakan anggaran APBD.

“Grebeg Suro kami mencoba untuk tidak membebani APBD. Grebeg Suro ini layak jual ada berapa ratus ribu orang yang terlibat, kami kolaborasikan dengan pihak ketiga,” ucap Sugiri. Namun seski sedikit menggunakan APBD, Kang Bupati menjamin Grebeg Suro 2024 bakal meriah, bahkan melebihi tahun-tahun sebelumnya.

Rangkaian Acara Grebeg Suro Ponorogo 2024 Sepanjang Juli 2024

1. Pementasan Festival Nasional Reog Ponorogo XXIX Tahun 2024, Selasa – Jumat, 02 Juli – 05 Juli 2024, Jam 19.00 WIB – Selesai, Tempat Panggung Utama Aloon – Aloon Kabupaten Ponorogo

2. Pagelaran Pusaka “Kiai Tunggul Nogo” Rabu s/d Sabtu, 03 Juli s/d 06 Juli 2024, Kirab Boyong Pusoko 19.00-selesai. Pameran Pusaka 08.00 – 21.00 WIB, Seminar Pusaka 19.00 – Selesai, Workshop 08.00-21.00 WIB di Padepokan Kiai Tunggul Nogo, Pendopo Agung, Kabupaten Ponorogo, Gedung Korpri Kab. Ponorogo, Parkiran Baru Utara Gedung lt 8 Kab. Ponorogo

3. Ziarah Makam Kamis, 04 Juli 2024, Waktu 06.00 WIB s/d selesai, Lokasi Makam Batoro Katong. Makam Tajug Masjid Agung Ponorogo. Makam Astana Srandhil, Taman Makam Pahlawan

4. Bedol Pusaka Didahului dengan Macapat Jumat, 05 Juli 2024, Waktu 23.00 WIB – Selesai, Lokasi Dari Pringgitan Ke Kota Lama

5. Kirab Pusaka, Pawai Lintas Sejarah, dan Jamasan Pusaka, Sabtu, 06 Juli 2024, Waktu 13.00 WIB s/d selesai, Lokasi Berangkat Dari Kota Lama sampai di Kabupaten Ponorogo / Kota Tengah

Music on the Street Dua Tempat Sabtu, 06 Juli 2024, Waktu 19.00 WIB – selesai Lokasi Pertigaan Ngepos Depan WOW PNG

7. Laku Tirakatan Malam 1 Suro Sabtu, 06 Juli 2024, Waktu 19.00 WIB – Selesai, Lokasi Start 4 Titik (Babadan, Pulung, Balong, Kauman), Finish Alun-alun Ponorogo

8. Upacara Penutupan Perayaan Grebeg Suro & Pengumuman Hasil Festival Reog Remaja XIX dan Festival Nasional Reog Ponorogo XXVIII Tahun 2024 Sabtu, 06 Juli 2024, Waktu 00 WIB – Selesai, Lokasi Panggung Utama Alun-alun Kabupaten Ponorogo

9. Pagelaran Wayang Kulit (PEPADI) Sabtu, 06 Juli 2024, waktu 00.00 WIB – selesai, Tempat Kantor Camat Ponorogo, Jl. Sultan Agung Ponorogo

10. Larungan Telaga Ngebel Sabtu s/d Minggu, 06 s/d 07 Juli 2024, Sabtu, 05.00 – Selesai, Minggu 08.00 – Selesai, WIB , Telaga Ngebel Kabupaten Ponorogo

11. Even “ Sepeda Unto “ Minggu 30 Juni 2024, waktu 06.00 WIB s/d selesai, lokasi Start : Stadion Bathoro Kathong Ponorogo Finis : Stadion Bathoro Kathong Ponorogo

12. Festival Jamu se- Kabupaten Ponorogo, Kamis 11 Juli 2024, Waktu 08.00 WIB – Selesai, lokasi Kampus Kesehatan Akafarma Sunan Giri Ponorogo

13. CAF Mampiro Festival Camp Jumat s/d Minggu 12 s/d 14 Juli 2024, Waktu 08.00 – Selesai,lokasi Taman Wisata Ngenbag Desa Wisata Klepu Kec. Sooko Ponorogo

14. Grebeg Suro Adventure Trail Minggu, 14 Juli 2024, waktu 08.00 WIB– Selesai, lokasi Sirkuit “ Ban Bunder” Sewelut Babadan Ponorogo

15. Akafarma Bersholawat Rabu 17 Juli 2024, Waktu 19.00 WIB – Selesai, Tempat Kampus Kesehatan Akafarma Sunan Giri Ponorogo

16. Grebeg Otomotif Ponorogo “Komunitas Otomotif Ponorogo (KOMPOR)” Sabtu, 20 Juli 2024, Waktu 12.00 – 23.00 WIB, lokasi Sirkuit “ Ban Bunder” Sewelut Babadan Ponorogo

17. Grebeg Tutup Suro Senin – Jumat, 22 – 27 Juli 2024 Tentatif, Bantarangin

18. Festival Layang-Layang “Pelayang Ponorogo Bersatu” Minggu, 28 Juli 2024, Waktu 09.00-16.00 WIB, lokasi Sirkuit “ Ban Bunder” Sewelut Babadan Ponorogo. (teguh joko lismanto)

Sumber  ponorogo.go.id, p

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *